Bagaimana kabarmu setelah semua ini kita akhiri,apakah lebih baik atau justru lebih buruk?Perlahan lahan aku menanggalkan kenangan yang terus melekat dan tak mau dipisahkan.Aku melakukannya sendirian,sewaktu kau menghilang bagai ditelan perpisahan.
Aku yakin kau masih mengingat semua ini,sepasang langkahku pernah tak kenal lelah mendampingimu,genggamanku bahkan tak pernah kaku untuk terus mendekap genggamanmu,mataku tak pernah bisa lepas dari apapun tentangmu,sepasang telingaku tak pernah bosan mendengar kata cinta yang mungkin sudah ribuan kali terucap dari mulut mungilmu.
Aku pernah berusaha jadi yang terbaik,meski bagimu aku tak pernah membaik,aku mencoba untuk selalu ada,walau kau tak pernah menghargainya.Aku bahkan telah mengerti bahwa kehilangan tak selalu menyisakan nyeri,kepergian tak selalu meminta kepulangan,kerinduan tak melulu soal mengemis pertemuan,namun kenangan yang menyimpan luka selalu mendesak kemerdekaan.
Kau tahu,belakangan aku bahkan jadi orang yang lebih fanatik terhadap sunyi,aku lebih mencintai kopi,menggemari fiksi fiksi yang bagi sebagian orang tak berarti dan juga mulai nyaman dengan semua yang harus aku lakukan sendiri.Namun sekarang aku mulai dihinggapi pertanyaan pertanyaan yang membuat aku makin takut mencintai semisal,apakah ada sebenar cinta yang patut diperjuangkan?Apakah ada sebenar benar datang yang tak lekang?yang tak pernah berniat hengkang?.Pertanyaan yang bagi sebagian orang tidak masuk akal,namun terus terus mengganjal.
-CARA TERBAIK UNTUK MELUPAKAN BAGIAN TERPAHIT DARI KEHILANGAN BUKAN DENGAN MENGHINDARI KENANGAN,BUKAN JUGA DENGAN CINTA BARU YANG DIPAKSAKAN,NAMUN BELAJARLAH MEMPERBAIKI KESALAHAN,AWALNYA MEMANG MEMBOSANKAN,NAMUN ITU LEBIH MENYENANGKAN KETIMBANG TERUS TERUSAN MENYALAHKAN PERPISAHAN-
BACA JUGA TULISAN LAINNYA DI WATTPAD (BANSAIKMAIDEH) DENGAN JUDUL "ANDAI RINDU (KU) BERSUARA" ATAU KLIK TAUTAN INI https://my.w.tt/UiNb/UHeajezxwH . DENGAN NUANSA BERBEDA SERTA LUKA YANG BERBEDA.
Langganan:
Postingan (Atom)
MEMERDEKAKAN LUKA
Bagaimana kabarmu setelah semua ini kita akhiri,apakah lebih baik atau justru lebih buruk?Perlahan lahan aku menanggalkan kenangan yang ter...
-
Pada fase fase tertentu di hidupmu,saat kau merasa cinta tak lagi memilihmu,saat kau merasa tak ada lagi yang pantas kau perjuangkan,saat ka...
-
Sore tadi aku jadi pengecut paling pengecut sedunia,pasalnya tak sebait kata pun bisa kuucap,kau tampak sempurna dengan balutan hijab biru i...
-
Seingatku beberapa tahun silam tepat pada hari rabu di bulan juni saat kau dan aku tengah terjebak obrolan mesra di sebuah taman kota, diba...